Celebrity Style
Melihat Kembali 10 Tampilan Ikonis Carrie Bradshaw

24 Jul 2021

ragam gaya Carrie Bradshaw
Foto: Dok. Vogue

 
Saat ini episode baru ‘And Just Like That…’ sedang dalam proses syuting di New York dan sekitarnya. Jagat hiburan ramai dengan pro kontra baju yang dipakai oleh 3 pemeran original Sarah Jessica Parker, Chyntia Nixon dan Kristin Davis yang dinilai banyak para fans dan pengamat kurang merefleksikan daya tarik luar biasa dari SATC sebelumnya.

Terutama penampilan Carrie Bradshaw si kolumnis, Sex and The City dinilai memiliki pengaruh pada gaya mode perempuan urban era akhir 90an – 2000an itu. (SATC pertama kali tayang pada 1998)

Dikenal dengan gayanya yang urban, berani, dan unik, menjadikan sosok Carrie Bradshaw menjadi ikon mode dari kota New York pada tahun 90-an. Mulai dari tutu dress, nude dress, stiletto, minuman cosmopolitan martini, hingga bandana scarf yang kembali tren di tahun ini, semuanya pernah dijajal Carrie!

Yuk, kita lihat lagi 10 tampilan Carrie Bradshaw yang ikonik! Siapa tahu bisa kita contek untuk inspirasi busana tahun 90an yang sedang kembali tren!
 

1. The Tutu and Tank Top

Carrie Bradshaw in Tutu Dress
Foto: Dok. E Online

Carrie Bradshaw ditampilkan sebagai penulis kolom seputar hubungan dan kehidupan urban di kota New York pada surat kabar terkemuka The New York Star. Pada tampilan pembuka setiap episode, denting suara musik jazz mengiringi tampilan Carrie berjalan di kota The Big Apple sembari terciprat air dari bis kota yang berhiaskan wajahnya.

Namun yang mencuri perhatian bukan semata wajah kosmopolitan Sarah Jessica Parker, namun juga busana tank top berwarna merah muda pucat tanpa lengan yang dipadukan dengan rok tutu ala ballerina bertumpuk. Bayangkan! Rok ballerina dipakai jadi baju sehari-hari di siang bolong. Setelahnya kita melihat gaya ini diadaptasi perempuan perkotaan dari San Paolo sampai Jakarta.
 

2. Hibiscus Dress

Carrie Bradshaw Hibiscus Dress
Foto: Dok. Daily Mail

Pada adegan awal film SATC yang dilansir tahun 2008, Carrie Bradshaw ditampilkan sebagai sosok penulis sukses untuk kolomnya di The New York Star dan American Vogue. Hal ini pun tergambar dengan pilihan busananya yang berani dan tampak mahal, tapi masih mencirikan street wear yang menjadi daya tariknya.

Begitupun dengan baju putih dengan detail bunga Hibiscus raksasa di bahu berhiaskan semburat keemasan ini. Unik dan sangat fashionable! Gaun ini karya perancang Amerika, Eugene Alexander, yang sebelumnya telah dipakai mendiang Whitney Houston pada sampul depan majalah Life tahun 1987. Bedanya, Carrie mengenakan versi mini dress dengan satu bunga besar, sedangkan versi Whitney menampilkan dua bunga Hibiscus pada gaunnya.
 

3. Parisian Mint Green Midi Tulle Dress

Carrie Bradshaw Parisian Ball dress
Foto: Dok. WhoWhatWear
 
Pada episode terakhir dari seri SATC, Carrie Bradshaw retak hubungan dengan seniman besar Aleksandr Petrovsky. Ia memutuskan untuk kembali ke Amerika dan meninggalkan Paris, kota impiannya. Ditengah perjalanan pulang, dirinya dihampiri oleh sosok pria yang terus menghantui hatinya, John James Preston atau Mr. Big.

Tak hanya cerita kesuksesan Mr. Big membawa kembali Carrie ke New York, namun gaun bervolume besar selutut dalam warna hijau mint dilengkapi dengan cropped jacket putih dan penghangat tangan amat membekas di sanubari pecinta SATC dari episode ini.

Selain gaya Carrie yang diatur pengarah gaya Patricia Field dan tampak sangat Parisian chic itu, busana final pada episode terakhir ini juga seakan melengkapi sisi Carrie lain di awal perjalanan cintanya dengan gaun tutu pada adegan pembuka setiap episode.
 

4. DKNY’s The Naked Dress

Carrie Bradshaw Naked Dress
Foto: Dok. Hot Celebrity Reviews

Gaun ini tergolong berani. Bertujuan menggoda sosok Mr. Big pada kencan pertama mereka. Carrie mengenakan gaun berwarna kulit dengan bahan tipis dan potongan punggung terbuka. Dan Carrie tampil tanpa mengenakan bra untuk baju ni.

Gaun rancangan DKNY itu menggambarkan gaya mode khas Amerika Serikat era 90-an, minimalis tapi sensual. Dijuluki ‘The Naked Dress’, gaun bertali tipis dengan potongan jatuh menyerupai lingerie ini membalut tubuh mungil Carrie dengan tepat dan penuh sensualitas.
 

5. John Galliano’s Dior Newspaper Dress

Carrie Bradshaw in Galliano Dior's Newspaper Dress
Foto: Dok. French Vogue

Bukan Carrie namanya bila tampil biasa-biasa saja. Misalnya pada episode dimana dirinya bertemu kembali dengan Natasha, istri Mr. Big. Natasha yang selalu digambarkan berbusana polos, tampak kontras dengan tampilan Carrie yang ‘meriah’ dan trendy.

John Galliano yang menuai banyak kontroversi dengan koleksi adibusana Christian Dior yang terinspirasi dari kaum gelandangan di Paris, menuangkan kembali ide itu dengan potongan-potongan koran bercerita tentang dirinya yang dicetaknya pada potongan material gaun, rok, dan banyak lagi untuk koleksi busana siap pakainya di Dior.

Gaun yang seolah sarat ego dan tidak sensitif ini menjadi gaun tepat untuk dikenakannya saat bertemu Natasha yang sedang menjalani proses cerai dari Mr. Big, akibat perselingkuhannya dengan Carrie.
 
Lima gaya ikonis Carrie Bradshaw dalam SATC, silakan geser ke halaman berikutnya.


Topic

#ModeFemina, #CarrieBradshaw, #SexAndTheCity

 



polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?