Magz
Femina Juni 2019: Beauty Issue

10 Jun 2019


“Aku Mau Pakai Make Up Seperti Mama”
Serbuan make up tutorial di media sosial seperti YouTube cukup besar membawa anak-anak semakin dini menjadi konsumen kecantikan. Kapan kah waktu yang tepat bagi anak mengenal make up? Temukan jawabannya versi psikolog dan dokter kulit dan kecantikan.

Tasya Farasya
Untuk pertama kalinya femina menampilkan beauty vlogger sebagai cover majalah. Bukan tanpa alasan, karier Tasya Farasya di dunia kecantikan saat ini makin menanjak, tutorial make up-nya menginspirasi jutaan wanita. Tahun lalu ia bahkan mendapatkan Gold Play Button dari YouTube. Kepada femina, dokter gigi yang lebih mencintai bidang kecantikan ini buka-bukaan tentang masalah kesehatan akibat diet yang salah hingga rencananya sebagai make up artis profesional.

50 Best Asian Make Up & Skin Care
Produk kecantikan dari Asia belakangan makin dicari para penggemarnya. Khusus edisi ini Editor Kecantikan femina memilihkan 50 produk perawatan kecantikan dan make up dari brand-brand Asia untuk inspirasi Anda.

Plus Minus Koreksi Kecantikan Sulam
Belakangan jasa prosedur kecantikan instan seperti sulam alis, sulam bibir, sulam bedak, eyelash extension, hingga sulam dimple atau sulam lesung pipi makin diminati. Pada intinya, sulam kecantikan adalah prosedur semipermanen yang bertujuan menyempurnakan bagian wajah seseorang. Agar tak salah kaprah, mari kita pahami prosedurnya masing-masing.

Khasiat Makanan Fermentasi untuk Kulit
Mencoba awet muda dan panjang umur lewat makanan? Rajin konsumsi makanan fermentasi! Faktanya mendapatkan kulit bak porselen layaknya wanita Korea bisa lewat makanan fermentasi yang akhir-akhir ini disebut-sebut sebagai makanan yang bisa membuat kulit tetap awet muda.



Cek ulasan Femina edisi sebelumnya di MAGAZINE

Lebih suka membaca versi digital? 5 Langkah Mudah Mengunduh E-Magz Femina Edisi Juni 2019
Anda bisa mengunduh E-Magz di Play Store dan App Store. 

Info Berlangganan:

E-mail: langganan@pranagroup.id

 

Kini, Femina juga bisa Anda dapatkan di marketplace berikut ini:

1. Lazada, klik di SINI

2. Bukalapak, klik di SINI

3. Shopee, klik di SINI

4. Tokopedia, klik di SINI

 

 

Faunda Liswijayanti


Topic

#feminabaru, #majalahfemina, #edisijuni, #majalahbaru

 



polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?