Travel
Hyundai Stargazer, Bintang Keluarga yang Nyaman dan Irit Bensin

29 Sep 2022


Foto: dok. Hyundai Motors Indonesia.
 
Keluarga Indonesia sangat akrab dengan mobil jenis Multi Purpose Vehicle (MPV) yang mampu mengakomodir kebutuhan bepergian jarak pendek maupun jauh bersama seluruh keluarga. Beberapa waktu lalu, jurnalis Femina, Laili Damayanti, berkesempatan menjajal salah satu mobil keluaran terbaru PT. Hyundai Motors Indonesia (HMID) yang didesain untuk menjadi mobil aman dan nyaman andalan keluarga Indonesia, Hyundai STARGAZER.

Selama 3 hari 2 malam, kami mencoba dan merasakan sendiri keunggulan-keunggulan yang dimiliki mobil bermesin Smartstream G1.5 MPI Inline 4 cylinder dengan banyak sekali teknologi keamanan dan kekinian.

Kesan Pertama yang ‘Wow!’

Tiba di bandara H. Ir. Juanda - Sidoarjo, Jawa Timur, rombongan langsung disambut oleh jajaran mobil Hyundai Stargazer yang akan kami coba selama tiga hari kedepan. Sejak melihat pertama kali mobil MPV ini, kami sudah terkesan dengan tampilannya yang mewah. Begitu membuka pintu, bagian dalam yang luas memang membuat kagum. Harus diakui, tidak adanya tonjolan tengah di bagian kaki pada seat kedua, membuat penumpang yang duduk di bangku belakang lebih leluasa, tanpa ‘mengorbankan’ penumpang tengah.

Bukan hanya ruang kabin yang luas dengan konsep captain seat, mobil ini juga berkonsep Multifunctional Storage Space, dengan banyak penyimpanan, mulai dari small trays, cup holders, extra pockets, picnic tables, dan lain-lain. Ruang kabin pun menjadi praktis tanpa mengurangi kenyamanan penumpang dan driver.

Seperti dijelaskan oleh Tony SouwHead of Parts Department HMID,  salah satu keunggulan mobil keluarga ini memang pada sisi baris kedua dan ketiga yang paling nyaman di kelasnya. “Selain seat kedua yang cukup luas, di seat ketiga juga penumpang tidak terhalang ketika memandang ke depan. Head room penumpang seat kedua dan ketiga juga cukup tinggi, sehingga bisa beraktivitas selama kendaraan melaju,” terang Tony.

Usai mengagumi eksterior dan interor Hyundai Stargazer, kini saatkan kami mencoba mengekplorasi MPV keluarga ini di jalanan kota. Kali ini, Femina mendapat kesempatan pertama untuk duduk di kursi pengemudi. So, let's drive
 

Foto: dok. Hyundai Motors Indonesia.

Melaju Aman di Kota dan Jalan Bebas Hambatan

Berada di kursi pengemudi, femina bisa merasakan langsung bagaimana mobil matic ini terasa bertenaga tanpa harus menginjak dalam pedal gas mobil ketika meluncur di jalanan kota. Rupanya mobil dengan mesin Smartstream G1.5 MPI Inline 4 cylinder ini memiliki keunggulan menghasilkan tenaga maksimal hingga 115 ps/6,300 rpm dan torsi maksimal hingga 143,8 Nm/4,500rpm. Dengan kata lain, nggak harus injak pedal gas keras-keras, mesin mobil sudah responsif memberikan dorongan instan melaju ke depan. Pas sekali dengan kondisi lalu lintas Surabaya siang hari itu yang tengah padat. Kami tidak harus terpotong jalur karena mobil yang tidak kunjung melaju setelah mengurangi kecepatan.

Begitu pula ketika memasuki jalan bebas hambatan menuju kota Batu, Malang. Saat melaju kencang di jalan bebas hambatan, suara alarm peringatan menyala beberapa kali, mengingatkan pengemudi baik saat melintasi marka jalan, garis tepi, maupun ketika akan berpindah jalur di kondisi jalanan padat lancar. Fitur Lane Keeping Assist (LKA) dan Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA) yang ditanamkan pada Hyundai Stargazer ini dirancang untuk mendeteksi keamanan berkendara di atas kecepatan tertentu dan memperingatkan pengemudi ketika adanya kemungkinan tabrakan. Sistem keamanan Hyundai Stargazer juga memperingatkan pengemudi jika kendaraan menjauh dari jalur tanpa menggunakan lampu sein, membantu mencegah kendaraan keluar jalur, dan seterusnya. 

Keamanan yang menjadi kunci pertama MPV keluarga ini semakin lengkap dengan fitur Lane Following Assist  (LFA) yang mampu mendeteksi marka jalur dan/atau kendaraan di jalan, serta mengarahkan roda kemudi tetap berada di jalur dalam kecepatan cukup tinggi sekalipun, misal di atas 60km/jam. Pengemudi pun cukup mengaktifkannya pada drive mode yang ada di kemudi. Terbayang, deh, kalau sedang melakukan perjalanan ke luar kota dengan mobil ini, akan lebih aman mengendarai karena tidak mudah keluar maupun memotong jalur tanpa sadar.  

“Saat mendesain mobil ini, kami melihat kebiasaan orang Indonesia seperti apa. Mode MPV yang mendukung keluarga seperti apa, situasi jalan di Indonesia seperti apa, dan penggunaannya seperti apa,” ujar Astrid Ariani WijanaHead of Marketing Department Hyundai Motors Indonesia, di hadapan peserta “STARGAZER Driving Day – a Journey with the Star” pada acara makan malam hari pertama di Batu, Malang, destinasi pertama kami berkendara dari Surabaya.
 

Foto: dok. Hyundai Motors Indonesia.

Irit Bahan Bakar

Hari kedua perjalanan berlanjut menuju kota Madiun - Ngawi - Solo. Kami pun diajak menjalani Fuel Efficiency Challenge dari rest area KM 626 Madiun ke rest area KM 519, Ngawi, Solo. Caranya, dengan mengaktifkan mode Eco dan menahan akselerasi tetap lembut saat bertambah maupun berkurang. Saat tiba di area berakhirnya tantangan, kami merasakan bahwa kendaraan ini bisa menjadi sangat irit ketika berjalan di bawah kecepatan 60Km/jam. 

Inilah kelebihan dari transmisi IVT yang dimiliki Hyundai STARGAZER. Transmisi IVT ini mampu memaksimalkan kecepatan secara efisien sehingga irit bahan bakar walau melaju cukup kencang. Sistem ini juga memberikan pergerakan kendaraan lebih mulus namun responsif. 

Femina juga memanfaatkan waktu dengan mencoba kembali fitur canggih lain yang ada pada mobil ini. Kebetulan, setiap mobil sudah dilengkapi dengan ponsel pintar yang terkoneksi dengan mesin mobil melalui aplikasi Blue Link. Sehingga pengemudi dapat melakukan menyalakan dan mematikan mesin mobil, mengatur suhu dalam mobil dengan mengaktifkan fitur Climate Control, mengunci dan membuka kunci mobil, hingga mengetahui lokasi parkir mobil melalui fitur Find My Car dengan ponsel saja. Pas banget buat kaum yang suka buru-buru turun mobil dan lupa mencatat lokasi parkir, nih.

Puas sudah mencoba mobil canggih nan irit ini. Benar-benar mobil impian, ya bestie! (f) 

Baca Juga: 
Yuk Tes, Seberapa Irit Mobil Anda
Mobil Nyaman untuk Wanita Single dan Ibu Muda
XPANDER Tons of Real Happiness Rayakan Hari Kemerdekaan di Semarang

Laili Damayanti


Topic

#mobil, #mpv, #mobilkeluarga

 



polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?